Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Jadi Tersangka, Apa Saran Psikolog untuk Anaknya?

Muhammad Sukardi, Jurnalis
Kamis 08 Juli 2021 16:02 WIB
Nia Ramadhani (Foto : Instagram/@ramadhaniabakrie)
Share :

Kalau sudah begini, lanjut Mei, mau bilang apa ke anak-anak? Terlebih, di kasus ini yang akan dipenjara atau direhabilitasi kedua orangtuanya, bukan salah satu.

"Jika orang awam mikir, apa yang kurang dalam hidup Nia dan Ardi? Harta berlimpah, tinggal di rumah mewah. Tapi nasi sudah jadi bubur," kata Mei.

Menurutnya, yang bisa dilakukan saat ini untuk Nia dan Ardi adalah sampaikan ke keluarga besar mengenai anak-anak, beri pengertian, dan jadilah lebih baik selama di penjara atau saat di rehabilitasi. Dan sekali lagi, pinta Mei, banyak-banyaklah bersyukur dan hargai apa yang Tuhan sudah berikan.

"Saya pernah menangani kasus seorang remaja yang melihat ibunya dibawa polisi di depan matanya karena narkoba dan dia datang ke saya dengan kecemasan dan trauma. Jadi, buat orang tua di luar sana, jika melakukan sesuatu tolong jangan hanya mikirin kesenangan Anda semata, tapi di pundak Anda ada tanggung jawab, terutama buat anak-anak Anda. Berikan anak-anak Anda lingkungan yang membuat mereka memiliki mental yang sehat," ujar Mei.

(Helmi Ade Saputra)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya