Baju kedua merupakan blus berwarna sage green yang dilengkapi dengan kerah putih dan lengan yang panjang. Blus ini juga cocok sekali dipakai para pengguna hijab, lho! Carusha membeli bajunya seharga Rp 89.000. “Kerahnya aku suka banget, modelnya manis gitu” ujar Carysha.
Selanjutnya adalah kemeja rapi seharga Rp 86.000. Kemeja berwarna biru ini dilengkapi dengan pita cantik yang diikat di bagian pinggang. “Ada aksen-aksen yang bikin dia tuh kelihatan elegan banget” tutur Carysha.
Yang terakhir adalah blus berwarna putih yang memiliki potongan kerah yang unik. Carysha membeli blus tersebut seharga Rp 69.000. Walaupun warnanya putih, blus ini tidak menerawang sehingga kamu tidak perlu memakai dalaman lagi. “Bahannya nyaman, adem ke kulit,” ujar Carysha.
Yuk intip baju-baju lucu ala Korea hanya di YouTube channel MillionLittleDreams!
(Martin Bagya Kertiyasa)