Indonesia Perlu Tanam Banyak Pohon untuk Perbaiki Kualitas Air

Martin Bagya Kertiyasa, Jurnalis
Kamis 22 April 2021 22:04 WIB
Ilustrasi. (Foto: Agrworks)
Share :

HARI Bumi 2021 menjadi momen yang pas untuk edukasi sanitasi. Salah satunya dengan banyak menanam pohon di lingkungan sekitar.

Karena pengaruh iklim, sanitasi di beberapa daerah Indonesia kualitasnya masih buruk. Hal ini harus diatasi agar tak jadi masalah berkepanjangan. 

Menurut data World Resources Institute (WRI) pada 2013 lalu, terdapat 36 negara dengan tingkat stres air yang sangat tinggi. Indonesia tergolong sebagai negara dengan tingkat stres air yang cukup tinggi, yang berarti Indonesia juga memiliki potensi krisis air yang besar di masa depan.

 

Direktur Perencanaan dan Evaluasi Pengendalian Daerah Aliran Sungai, Saparis Soedarjanto menjelaskan, pemerintah terus berinovasi dalam mengembangkan berbagai inisiatif untuk memperbaiki sanitasi. "Sama-sama kita bisa menjaga kualitas dan kuantitas air," kata Saparis, lewat keterangannya.

Dengan kondisi seperti saat ini, konservasi air menjadi sesuatu yang wajib dilakukan di Indonesia, terutama di wilayah-wilayah yang memang rentan kekeringan seperti Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya