Dukung MotoGP 2021, Sandiaga Uno: Mandalika Sangat Layak untuk Sport Tourism

Violleta Azalea Rayputri, Jurnalis
Sabtu 16 Januari 2021 17:05 WIB
Menparekraf RI, Sandiaga Uno uji coba triatlon di Mandalika, Lombok, NTB (Foto: Instagram/@sandiuno)
Share :

MENTERI Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno melakukan peninjauan ke berbagai spot menarik di Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), Sabtu (16/1/2021). Pada kesempatan itu, ia mencoba langsung triatlon di kawasan ekonomi khusus (KEK) Mandalika. Kegiatan ini bertujuan mempromosikan sport tourism.

Triatlon merupakan lomba yang terdiri atas tiga cabang olahraga yaitu renang, balap sepeda dan lari yang dilakukan secara berkesinambungan dalam satu kesatuan waktu.

Pada kesempatan ini, Sandiaga sengaja bangun lebih pagi untuk menyiapkan diri berenang di Pantai Tanjung Aan.

Pantai Tanjung Aan memang menjadi primadona dan menjadi destinasi wisata kebanggaan Lombok. Pasir putih bersih, laut biru kehijauan dengan view perbukitan hijau terasa sangat indah dipandang. Sandiaga Bersama 7 orang lainnya kemudian berenang dengan jarak sekitar 500 meter.

Baca juga: Sandiaga Uno Tinjau Infrastruktur Pendukung MotoGP Mandalika 2021


Setelah berenang, kegiatan dilanjutkan dengan bersepeda sejauh 7 km dari Pantai Tanjung Aan menuju Hotel Novotel, Lombok.

Sandi menggowes sepedanya dengan hati-hati sambil menikmati indahnya pemandangan pantai, perbukitan hijau, dan kokohnya tebing di sepanjang perjalanan.

Setelah mencapai finish di Hotel Novotel Lombok, mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu mengakhiri perjalanannya dengan berlari sejauh 3 km menuju Pantai Kuta Mandalika.

Selama uji coba triatlon, dirinya tak lupa disiplin menerapkan protokol 3M yaitu memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.

“Hari ini telah kita buktikan bahwa Mandalika tempat yang sangat layak untuk sport tourism” kata Sandiaga.

Ia optimistis bahwa sport tourism dapat membuka banyak lapangan kerja dan memulihkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di Nusa Tenggara Barat (NTB).

Selain itu, langkah ini digunakan Sandi dalam mematangkan persiapan demi menyambut ajang bergengsi kelas dunia MotoGP 2021.

“Mari kita dukung sepenuh hati penyelenggaraan MotoGP di Mandalika dengan menyiapkan berbagai produk unggulan lokal dan SDM berkualitas," pungkasnya.

(Rizka Diputra)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya