Sambut MotoGP 2021, 900 Unit Homestay Disiapkan di Lombok

Antara, Jurnalis
Sabtu 02 Januari 2021 08:32 WIB
Sirkuit Mandalika, Lombok (Foto: Instagram/@motogpmandalika)
Share :

"Untuk Lombok Tengah ada sekitar 800-an, di sepanjang jalan Bandara Lombok menuju Pantai Kuta, itu ada semua. Khusus di lingkar Mandalika itu sekitar 300-an," katanya.

Syukuran atau roah untuk rampungnya program homestay ini rencananya akan digelar pada Minggu, 3 Januari 2021 di Desa Gerupuk, Lombok Tengah. Roah atau syukuran ini digelar secara kolektif menghadirkan perwakilan para pemilik homestay.

Baca juga: Lombok Pilihan Favorit Warga Lokal untuk Staycation, Aman dan Menyenangkan!

"Sebagai kesyukuran, masyarakat Insya Allah akan menggelar roah atau syukuran pada Ahad ini. Artinya fasilitas homestay sudah selesai dibangun dan bisa digunakan," sambung politikus PKS itu.

Selanjutnya, ke depan akan dipersiapkan pelatihan dan peningkatan kapasitas masyarakat di dusun dan desa penerima manfaat program.

"Kita lakukan pelatihan. Misalnya agar satu dusun bisa seolah menjadi satu hotel yang memiliki beberapa kamar, nah manajemen pengelolaannya dilakukan bersama," ujar Suryadi.

(Rizka Diputra)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya