Resep Pancake Saus Karamel, Cocok untuk Sarapan si Kecil

Dimas Andhika Fikri, Jurnalis
Rabu 30 Desember 2020 05:45 WIB
Pancake saus karamel. (Foto: Instagram @matthewmaureen)
Share :

PANCAKE merupakan salah satu camilan yang disukai banyak orang. Di Negara Barat, pancake dinikmati saat waktu sarapan.

Namun, tidak sedikit juga masyarakat Indonesia yang keranjingan menyantap pancake ini. Salah satu alasannya karena proses pengolahannya yang superpraktis. Misalnya adalah pancake saus karamel yang cocok jadi menu sarapan si kecil.

Baca juga: 8 Menu Sarapan Sehat Sebelum Olahraga, Apa Favoritmu? 

Resep pancake saus karamel terbilang mudah untuk diaplikasikan di rumah. Tidak percaya? Yuk coba bikin, berikut resep lengkapnya, seperti dikutip dari akun Instagram @matthewmaureen.

Bahan-Bahan:

- 150 gram tepung terigu

- 2 butir telur dipisahkan putih dan kuningnya

- 2 sendok makan madu

- 2 sendok makan gula pasir

- 1/4 sendok teh garam

- 1/4 sendok teh baking powder

- 1/2 sendok teh vanilla bubuk

- 50 mililiter air

Baca juga: Pelapor Minta Gisella Anastasia Ditahan Usai Ditetapkan Jadi Tersangka 

Bahan Saus Karamel:

- 2 keping gula merah/jawa

- 2 sendok makan madu

- 150 mililiter air

- 1/2 sendok teh vanila bubuk

Cara Membuat:

1. Campurkan tepung terigu, garam, vanila bubuk, dan baking powder lalu diayak. Sisihkan.

2. Mixer putih telur sampai mengembang/berbusa, sisihkan. Mixer gula, madu, kuning telur sampai tercampur rata. Masukkan campuran tepung sedikit demi sedikit. Kemudian tuang air sedikit demi sedikit. Aduk rata.

3. Masukkan adonan putih telur, aduk rata. Panaskan teflon antilengket, olesi tipis dengan margarin. Tuang adonan satu sendok sayur masak sampai berpori/lubang-lubang kecil, kemudian dibalik.

4. Angkat kalau sudah matang kecoklatan. Tata di piring saji. Sisihkan.

5. Campurkan semua bahan karamel lalu aduk sampai gula larut. Lalu masak sampai gula agak kental. Angkat, siram/sajikan dengan pancake.

Selamat mencoba.

Baca juga: Yuk, Intip Cara Bikin Pancake Sederhana dengan Rice Cooker 

(Hantoro)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya