Resep Adonan Pizza ala Inul Daratista, Dijamin Gampang Bikinnya

Leonardus Selwyn Kangsaputra, Jurnalis
Rabu 15 April 2020 20:16 WIB
Ilustrasi. (Foto: Delish)
Share :

ANAK-anak paling suka makan pizza. Namun saat situasi Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) corona COVID-19, enggak mungkin dong keluar rumah. Nah, Inul Daratista bocorkan resep mudah membuat adonan pizza antibantat.

Selagi punya banyak waktu di rumah saja, Inul Daratista memang rajin berkreasi di dapur. Dari masakan Nusantara, western food hingga aneka camilan kue, Inul Daratista bisa membuatnya.

Kebetulan, anak laki-laki semata wayangnya, Yusuf Ivander Damares, ingin dibuatkan pizza oleh sang ibu. Maka Inul Daratista pun membuat adonan pizza sendiri di rumah saja.

"Anakku minta dibuatin pizza, ga boleh kalah enaknya sama pizza h*t katanya🤣," ungkap Inul Daratista di laman Instagramnya @inul.d. 

Di keterangan video yang dia bagikan, Inul Daratista juga membocorkan resep membuat adonan pizza. Yuk simak ulasannya berikut ini!

Adonan pizza

200 gram tepung terigu

1 sdm ragi, larutkan dengan air hangat 125 ml

2 sdm olive oil

1 sdt garam

1 sdt gula pasir

Cara membuat:

1. Masukkan tepung terigu ke dalam wadah untuk membuat adonan. Campur dengan ragi yang sudah dilarutkan dengan air hangat;

2. Masukkan olive oil, garam dan gula;

3. Uleni adonan sampai semua tercampur rata;

4. Diamkan 30 menit hingga mengembang;

5. Kempiskan adonan dan siap diberi topping sesuai selera;

Membuat pizza:

1. Setelah adonan pizza jadi, cetak berbentuk bulat dan isi topping macam-macam;

2. Masukkan ke dalam oven panas 30 menit;

3. Selamat mencoba, gampang banget kan? Yuk dicoba di rumah!

View this post on Instagram

Makasih mba dewi tukang pidioin aku hahahaha hari ini kita buat masakan apalgi yaaa🤔😀 Bikin adonan pizza . 200gr tepung terigu. Ragi satu sendok/1 sacset kecil ,taruh gelas kasih air anget 125 ml ,klo sdh ngembang campur sm terigu. Kasih minyak olive oil 2 sendok makan,ksih garam dikit,gula 1 sendok,klo sdh rata di aduk diamkan sampe ngembang 30 menit., cetak dan isi toping macem2,oven panas 30 menit , Isinya kasih sesuai seleramu ajah hehehehe selamat mencoba🙏gampang banget kaaan ???monggo di coba dirumah😘🙏

A post shared by Inul Daratista (@inul.d) on

(Dewi Kurniasari)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya