DEMI mendukung kemajuan industri pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia, hari ini MNC Group telah melakukan audiensi bersama Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Wishnutama Kusubandio dan Wamen Angela Tanoesoedibjo di Gedung Sapta Pesona, Jakarta Pusat, Senin (13/1/2020).
Sebagai perusahaan media terbesar di Asia Tenggara, MNC Group tidak hanya berkomitmen mempromosikan potensi wisata maupun ekonomi kreatif lokal, tetapi juga memberikan dukungan penuh kepada Kemenparekraf dalam memenuhi visi dan misi yang telah diarahkan oleh Presiden Joko Widodo.
Salah satunya adalah memajukan 5 destinasi super prioritas yang digadang-gadang paling berpeluang menggaet wisatawan lokal maupun mancanegara. Hal tersebut dijelaskan secara gamblang oleh Direktur Corporate Secretary MNC Group, Syafril Nasution.
"Hari ini kami MNC group beraudiensi dengan pak menteri dan ibu wamen. Di sini kita coba menjelaskan bahwa MNC group itu tidak hanya sebagai media. MNC group ini memiliki banyak kegiatan, ada banyak bisnis lain. Itu yang coba kami jelaskan," terang Syafril Nasution saat ditemui di tempat.
Lebih lanjut Syafril menjelaskan, tujuan audiensi kali ini juga untuk menunjukkan komitmen kuat MNC Group dalam mendukung program-program besutan Kemenparekraf.