Sayangnya, saat ditanya apa timbal balik yang akan diberikan oleh sang YouTuber, jawaban mereka justru sangat mengejutkan.
"Pas di-follow up sama tim produk gue minta dibayarnya pake barter postingan di Instagram dan Vlog Youtube wkwkwkwkwkwk," tambahnya.
Netizen tersebut menyayangkan permintaan sang YouTuber yang meminta liburan gratis untuk 20 orang tersebut. Dia juga menilai sang YouTuber sangat tega saat meminta endorse.
"Mbok ya kalau minta gratisan cuma satu orang kita kasih deh. Atau kalau minta diskon juga kita kasih. Tapi minta pelayanan untuk 20 orang dibayar pake exposure IG dan vlog itu mah tega," bebernya.
Unggahan tersebut sontak mencuri perhatian para Netizen. Bahkan, salah seorang netizen sempat mengalami kejadian serupa.
Respons pertama datang dari akun twitter @ayasw****. Ia membagikan tangkapan kamera berisi permintaan kerjasama yang diajukan oleh salah satu anggota tim YouTuber ternama Indonesia.
"Nitip, ke perusahaan travel saya juga mereka melakukan hal yang sama. Lebih parahnya, mereka kirim direct massage (DM), dengan bahasa yang menurut saya ya kalau mau minta sponsor, harusnya bisa lebih baik lagi. Terlebih di deskripsi profil kami ada alamat email. Sampai saya enggak balas itu DM. Speechless," tulisnya.