Belum lama ini Syahrini membagikan momen romantisnya menikmati senja di atas bangunan. Ada satu momen memperlihatkan pinggangnya dipeluk oleh Reino Barack selagi saling bertatapan.
Setelah momen itu, Syahrini kemudian membagikan potret dirinya tengah berlibur di Capri, Italia. Momen tersebut ia bagikan melalui foto bergerak yang bisa dibilang 'so sparkling'.
Ya, dalam foto tersebut, Syahrini menambahkan efek 'sparkling' dan itu memberi kesan manja di momen liburannya kali ini. Capri, Italia menjadi tujuan Syahrini dan Reino Barack berlibur. Mereka tampak seperti pengantin baru saja.
Nah, supaya lebih jelas, berikut ini Okezone coba bagikan beberapa foto yang memperlihatkan kemanjaan Syahrini sekaligus momen mereka berdua menikmati hari bersama.
1. Silau!
Syahrini di momen ini cukup menikmati kota Capri yang tenang sekaligus indah. Ia terlihat berpose manja dengan dress yellow lime-nya dengan aksen biru di bagian leher dan lengan. Anting bunganya nggak bisa diabaikan.