#KejarMimpi CIMB Niaga, Cut Mini Wujudkan Mimpi Anak Aceh Lewat Dongeng

, Jurnalis
Selasa 19 November 2019 16:46 WIB
foto: Okezone
Share :

“Dongeng memiliki pesan – pesan yang sangat baik, cara kita mengedukasi adik – adik kita ya, mengajarkan yang baik – baik itu bisa lewat dongeng, tidak hanya menggurui, kadang mereka sudah bosan dengan cara menggurui, kadang mereka lebih seneng dengan cara mereka sendiri, bermain , berdongeng, tapi ada pendidikannya didalam situ, kita mengajarkan moral,” tambah Cut Mini.

Dengan berdongeng dan berinteraksi langsung dengan anak – anak, menurut Cut Mini juga akan membuat anak lebih terbuka dan mau berbagi akan mimpi – mimpinya. Dirinya dan pihak CIMB Niaga juga mengajarkan para siswa – siswi sekolah dasar negeri 30 Banda Aceh tentang pentingnya menabung,

“Tadi kami bersama Bank CIMB Niaga Syariah juga memperkenalkan pada anak – anak tentang pentingnya menabung sejak mereka kecil, dengan mengusahakan menyisihkan uang jajan mereka untuk tabungan, toh tabungan ini sangat berguna bagi meneraka nantinya, CIMB Syariah memperkenalkan itu pada adik – adik ya,” kata Cut Mini.

Selain itu CIMB Niaga melalui program kejar mimpi juga membuat mural tulisan #KejarMimpi Setinggi Langit didinding sekolah.

“Kejar mimpi setinggi langit bersama CIMB Syariah emang setiap kota kita melakukan ini, kita mencoba mencari mimpi anak Indonesia mencoba mewujudkan mimpi anak Indonesia bersama CIMB kita bisa mewujdkan mimpi anak itu,” tegas Cut Mini.

(Fahmi Firdaus )

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Telusuri berita Women lainnya