MEMILIKI payudara besar nampaknya menjadi dambaan banyak wanita. Tak heran jika beberapa wanita melakukan implan payudara untuk meningkatkan volume payudaranya sesuai dengan apa yang mereka inginkan.
Meski terlihat bagus, namun implan payudara ini memiliki berbagai risiko, apalagi jika tidak dijaga dengan baik. Melansir dari Times of India, Selasa (6/8/2019), ada beberapa artis yang ternyata menyesal melakukan implan payudara.
Mia Khalifa
View this post on InstagramLighting was great so can we ignore the facial expression caused by sucking in my fat?
A post shared by Mia K. (@miakhalifa) on
Mantan bintang porno ini merupakan salah satu wanita yang melakukan implan payudara. Namun, kecelakaan mengerikan terjadi ketika implan payudaranya dikempiskan oleh keping hoki, saat dia menghadiri pertandingan hoki es. Mia pun harus menjalani operasi untuk mengembalikan implan yang pecah.
Rakhi Sawant
Rakhi merupakan satu-satunya aktris India yang memilih untuk melakukan implan payudara. Meski demikian, Rakhi akhirnya melepaskan implan pada payudaranya setelah ia mulai mengalami ketidaknyamanan pada saat menari dan tidur.
Katie Price
Pemenang Big Brother sekaligus mantan istri penyanyi Peter Andre, Katie Price memutuskan untuk menjalani operasi peningkatan payudara pada usia 19 tahun dengan serangkaian operasi. Namun ia menyesali operasi implan tersebut setelah mengalami serangkaian prosedur yang gagal.
Pada 2015, ia dipaksa untuk mencabut implan payudaranya. Hal ini ia lakukan setelah implan payudaranya pecah sehingga membuatnya sangat malu.
Tara Reid
Pemain American Pie, Tara Reid juga pernah melakukan implan payudara. Namun, ia memutuskan untuk menjalani operasi pengangkatan implan payudara setelah meninggalkan bekas luka pada bagian tubuh indahnya.
Kourtney Kardashian
Salah satu keluarga Kardashian ini juga pernah bermain dengan implan payudara. Tapi beberapa tahun lalu, bintang reality TV ini mengaku menyesal telah melakukan implan sejak berusia 21 tahun. Ia merasa bersalah karena telah mengubah bagian tubuhnya yang terlihat “hebat” dari bentuk alaminya.
(Martin Bagya Kertiyasa)