Segarnya Cipratan Air Terjun Sarambu Alla Bikin Capek Hilang

Herman Amiruddin, Jurnalis
Selasa 18 Juni 2019 17:02 WIB
Air terjun Sarambu Alla Sulawesi Selatan (Foto: Herman Amiruddin/Okezone)
Share :

Liburan merupakan hal yang ditunggu semua orang, termasuk generasi milenial. Ada baiknya Anda memanfaatkan waktu liburan atau weekend dengan menikmati pemandangan alam. Anda bisa berkunjung ke wisata air terjun Sarambu Alla yang berada di Kabupaten Luwu Utara (Lutra), Sulawesi Selatan.

Meski belum banyak dikenal masyarakat, wisata air terjun Sarambu Alla saat ini mulai gencar diperkenalkan oleh Pemerintah Kabupaten Luwu Utara (Pemkab Lutra) kepada wisatawan lokal maupun manca negara.

Wisatawan yang berkunjung juga akan mendapatkan sambutan yang ramah dari warga sekitarnya.

Tak hanya itu, derasnya air terjun Sarambu Alla juga dapat dimanfaatkan oleh wisatawan sebagai terapi alami untuk menghilangkan stres dan lelah.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya