Oktober 2015 mungkin menjadi tahun yang sangat berharga bagi hidup mantan bintang NBA, Lamar Odom. Hidup dan matinya dipertaruhkan karena gaya hidupnya yang kurang sehat. Baru-baru ini ia mengklaim bahwa telah berhubungan seks dengan lebih dari 2.000 perempuan.
Tak hanya berhubungan seks dengan banyak perempuan, Lamar Odom juga mengaku sering berselingkuh dari mantan istrinya, Khloe Kardashian karena kecanduan seks. Bahkan secara blak-blakan, pria bertubuh kekar ini mengakui dirinya adalah seorang pecandu seks.
“Saya seorang pecandu seks” tulis Odom dalam memorynya yang bertulis “Darkness To Light”. Tak hanya itu, ia juga menceritakan kehidupan seksnya dengan para penari yang ia kunjungi. Odom hanya berfokus untuk membayar para perempuan penghibur tersebut tanpa memikirkan apapun yang terjadi.
“Terlalu banyak penari telanjang untuk dihitung. Itu bukan masalah besar, tetapi sering kali saya akan membayar mereka. Saya tidak pernah memikirkan mereka,” terang Odom sebagaimana dilansir Huffpost, Jumat (17/5/2019).