Jangan Cemas, Ini Cara Mencegah Kanker Darah Berdasarkan Jenisnya

Agregasi Hellosehat.com, Jurnalis
Kamis 11 April 2019 16:02 WIB
Ilustrasi. (Foto: Shutterstock)
Share :

3. Myeloma

Myeloma adalah kanker yang menyerang sel plasma pada sumsum tulang. Sel plasma merupakan jenis sel darah putih yang memproduksi antibodi untuk melawan infeksi dan penyakit. Jika sel plasma terserang myeloma, produksi antibodi akan terhambat dan antibodi tidak lagi dapat melawan infeksi. Kanker ini juga dapat menyebar melalui sumsum tulang dan merusak struktur tulang di sekitarnya.

Risiko myeloma menjadi lebih tinggi bila Anda adalah pria berusia 50 tahun ke atas, sering terpapar radiasi, atau memiliki berat badan berlebih. Anda juga memiliki risiko lebih besar bila berkerabat dengan anggota keluarga yang mengidap penyakit serupa.

Seperti limfoma, belum ada cara pasti yang dapat dilakukan untuk mencegah kanker darah pada sel plasma. Akan tetapi, Anda dapat menurunkan risikonya dengan cara berikut:

- Menjaga kesehatan sistem kekebalan tubuh.

- Menjaga berat badan ideal.

- Menghindari paparan bahan kimia yang tidak diperlukan.

- Membatasi konsumsi makanan instan.

- Menghindari konsumsi alkohol.

- Meningkatkan konsumsi buah, sayuran dan ikan

Beberapa jenis penyakit mungkin sulit untuk dicegah, begitu pula dengan kanker darah. Meski demikian, Anda dapat menerapkan cara mencegah kanker darah dengan berupaya menurunkan risikonya.

Faktor risiko yang bersifat genetik seperti riwayat keluarga memang tidak dapat diubah, tetapi Anda dapat meminimalisasi faktor lainnya. Misalnya dengan menghindari paparan bahan kimia dan radiasi, serta menjalani gaya hidup sehat agar sistem kekebalan tubuh senantiasa kuat.

(Martin Bagya Kertiyasa)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya