Sulit Makan saat Sakit, Begini Bentuk Kasih Sayang SBY untuk Ani Yudhoyono

Tiara Putri, Jurnalis
Senin 11 Maret 2019 20:19 WIB
SBY terus berikan perhatian kepada Ani Yudhoyono yang sulit makan (Foto: @aniyudhoyono/Instagram)
Share :

Dalam foto itu terlihat Ani tengah duduk dan di hadapannya terdapat meja penuh makanan. Mengenakan sweater berwarna abu-abu dengan rambut diikat dan memakai bandana warna hitam, raut kelelahan dari wajahnya terlihat jelas. Dirinya menoleh ke arah sang suami seakan mengatakan enggan untuk makan.

Sementara SBY yang mengenakan sweater hijau dan masker berdiri di sebelahnya sambil memegang pundak sang istri. Dari pose tersebut, terlihat jelas SBY berusaha memberikan semangat kepada istrinya untuk makan agar cepat pulih.

Sebelumnya pria berusia 69 tahun itu juga menemani Ani untuk menjalani latihan. Mulai dari mengajak berjalan-jalan di lorong rumah sakit hingga membantu melakukan beberapa gerakan.

Menurut Ani, latihan adalah salah satu cara untuk mendapatkan energi. Tubuh yang berenergi tentu membuatnya menjalani rangkaian pengobatan dengan baik. Hasilnya hal itu dapat mendorong kondisinya menjadi lebih cepat pulih.

(Helmi Ade Saputra)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya