Bersama Lisa, Yuta merasa begitu melekat sehingga dia mulai merasa seolah-olah mereka sedang berkomunikasi. Bahkan ketika ‘berpacaran’, pria muda berkacamata ini dikatakan sampai membayangkan bagaimana rasanya berhubungan seks dengan Lisa di dalam dunia fantasi di mana Lisa hidup sebagai sesuatu yang super dan dirinya hidup sebagai miniatur.
Namun, takdir ‘kisah cinta’ antara Yuta dan Lisa sang kecoa Afrika ini hanya jadi kisah romansa pendek karena Lisa sendiri telah mati. Ketika Lisa mati, Yuta mengaku bahwasanya ia dengan hormat memakannya sehingga Lisa sekarang hidup dalam tubuhnya.
BACA JUGA : Zodiak yang Diprediksi Ketiban Untung di Februari 2019, Cek Siapa Tahu Zodiak Kamu!
Hubungan asmara Yuta dan Lisa, si kecoa Afrika ini memang kisah cinta yang tidak biasa. Tapi itulah yang disebutkan sebagai salah satu yang tampaknya telah membentuk diri Yuta Shinohara menjadi orang seperti sekarang ini. Sekarang, Yuta dikenal sebagai pembuat ramen kriket lezat dengan menggunakan menggunakan 100 ekor jangkrik di setiap mangkuk, yang sejauh ini telah ia buat untuk 7000 orang pengunjung.
(Dinno Baskoro)