Seiring dengan perkembangan teknologi yang pesat, anak-anak dan remaja sekarang lebih memilih untuk bermain video game, bermain media sosial, menonton film atau acara TV. Sudah jarang ditemukan mereka yang hobi atau menyukai membaca. Memang minat baca di Indonesia ini masih rendah, padahal banyak sekali lho manfaat dari membaca.
Ya, mungkin kita sering mendengar manfaat membaca. Tapi perlu diketahui, bahwa membaca di malam hari mempunyai lebih banyak manfaat. Apa saja ya? Dilansir dari Step To Health, Senin (24/12/2018), berikut beberapa manfaat membaca di malam hari yang baik untuk otak kita.
Meningkatkan daya ingat
Anda mungkin pernah mendengar bahwa dengan membaca di malam hari, itu akan memudahkan dan memahami konsep-konsep yang Anda pelajari. Ya, itu memang benar, mengapa? Hal itu karena otak bekerja lebih keras pada malam hari dan membuat semua energi dapat difokuskan sehingga orang akan lebih berkonsentrasi pada malam hari.