Merasakan Segarnya Air di Curug Cimedang yang Terpencil

Tiara Putri, Jurnalis
Kamis 28 Juni 2018 08:09 WIB
Curug cimedang (Foto: Wisatajabar)
Share :

SELALU saja ada obyek wisata alam yang menarik untuk dikunjungi di daerah dataran tinggi. Salah satunya ada di Tasikmalaya. Tak hanya terkenal dengan tutug oncomnya, di sana banyak air terjun indah yang mempesona. Salah satunya adalah Curug Cimedang.

Terletak di Kampung Malaganti, Desa Raharja, Kecamatan Sariwangi, curug ini masih menjadi bagian dari Gunung Galunggung. Perpaduan air terjun setinggi 5 meter dan kolam kecil di bawahnya membuat curug ini mulai populer di kalangan wisatawan. Terlebih banyak pengguna media sosial yang mengunggah keindahan curug tersebut.

Air kolamnya yang jernih dan menyegarkan banyak dimanfaatkan oleh wisatawan untuk berenang. Dengan lebar mencapai 10 meter dan kedalaman sekira 1,5 meter, membuat kolam ini aman untuk dijadikan tempat bermain air. Selain itu, suasananya yang sejuk dan teduh karena banyak pepohonan juga membuat wisatawan merasa nyaman untuk berlama-lama di sekitar curug.

 (Baca Juga:Rela Turun Kasta Jadi Rakyat Jelata, Putri Ayako Pilih Menikahi Pria Biasa)

Keunikan dari curug ini adalah di sisi sebelah kirinya terdapat dinding berongga seperti mulut goa. Ada pula spot-spot menarik yang bisa dijadikan latar belakang foto. Tak hanya itu, lantaran belum begitu banyak wisatawan yang datang ke curug ini, membuat banyak orang bisa berfoto seorang diri dengan latar belakang air mengalir dan kolamnya. Hal itu menambah kesan curug seakan milik pribadi.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya