SARAPAN itu penting untuk kelangsungan aktivitas Anda pagi ini. Tidak sarapan berarti Anda menaikan risiko masalah kesehatan seperti lemas, letih, vertigo, konsentrasi hilang, bahkan bisa sampai pingsan.
Menu sarapan sehat banyak ditawarkan ahli gizi. Tapi, pernahkah Anda sarapan dengan buah? Ya, setidaknya buah dimakan setelah Anda mengonsumsi makanan lain seperti sereal, oatmeal, atau bubur ayam.
BACA JUGA:
Pria Harus Tahu! Hal Ini yang Tidak Disukai Wanita ketika Bercinta, Apa Saja...
Nah, dilansir dari Step to Health, buah-buah ini dipercaya membawa kebaikan untuk kesehatan ketika Anda memakannya di pagi hari. Berikut jenis buah yang pas dimakan saat sarapan:
1. Jeruk bali
2. Anggur merah
3. Jeruk
4. Kiwi
5. Stroberi
6. Pisang
7. Nanas
8. Semangka
9. Cantaloupe
10. Persik
11. Pir
12. Apel
13. Plum
14. Raspberi
15. Ceri
Nah, selanjutnya, pertanyaan berikutnya ialah sebetulnya, makan buahnya setelah atau sebelum makan?
Dijelaskan Guru Besar Fakultas Ekologi Manusia Institut Pertanian Bogor (IPB) Prof. Dr. Ahmad Sulaeman, PhD, lebih baik makan buah dulu baru makanan beratnya. Itu dipercaya dapat memperlancar proses pencernaan dalam perut. "Serat yang terkandung di dalam buah sangat baik untuk sistem pencernaan. Kalau Anda makan buah setelah juga sebetulnya tidak masalah. Hanya masalah mana yang lebih baik adalah sebelum makan," paparnya pada Okezone, beberapa hari lalu.
BACA JUGA:
Alasan Seseorang Terbangun Tengah Malam, Nomor 1 dan 3 Paling...
Kemudian, pertanyaan berikutnya ialah apakah baik hanya mengonsumsi buah tanpa ada makanan beratnya?
Dikutip dari Fitness Magazine, ternyata tidak masalah Anda mengonsumsi buah saja di pagi hari. Kebutuhan serat dan sebagian karbohidrat bisa didapatkan dari buah. Namun, itu harus kembali ke kondisi tubuh Anda. Jika butuh kalori yang banyak, sebaiknya tambahkan makanan lain agar tubuh tidak kekurangan energi.