Moms, Ajarkan si Kecil Sayangi Hewan! Manfaatnya, Dia Tidak Akan Menyakiti Temannya

Vessy Frizona, Jurnalis
Senin 04 September 2017 15:49 WIB
Ilustrasi (Foto: Zenparent)
Share :

MENDIDIK anak menjadi pribadi penyayang dan penuh cinta kasih terkadang tidak mudah. Tidak diajari saja anak bisa memukul dan menyakiti temannya.

Oleh sebab itu, salah satu cara menumbuhkan sifat penyayang pada anak bisa dengan memelihara hewan peliharaan. Drh. R.D Wiwiek Bagja selaku Ketua Panitia Indo Pet Expo 2017, mengungkap sebuah penelitian, bahwa orang yang tidak menyukai kekerasan adalah orang yang sejak kecil suka dan menyayangi hewan.

"Maka, sejak usia sekolah anak sudah bisa diberi tanggung jawab memelihara hewan yang dia sayangi. Dengan begitu, tumbuh rasa kasih, sehingga dia tidak akan menyakiti hewan peliharaannya. Dampaknya anak juga tidak tega menyakiti manusia (teman-temannya)," kata Wiwiek, saat ditemui Okezone dalam acara press conference Indo Pet Expo di Jakarta Selatan, Senin (4/9/2017).

Baca Juga: Bagaimana Mengasuh Anak yang Kepribadiannya Jauh Berbeda dengan Anda?

Lebih lanjut, Ketua Perhimpunan Dokter Hewan Indonesia, Dr. Drh. Heru Setijanto, menuturkan ada banyak cara yang bisa dilakukan mengenalkan anak kepada hewan dan menyayanginya. Misalnya, bawa anak-anak ke pameran hewan kemudian diperkenalkan.

"Anak-anak harus belajar dan memiliki wawasan luas tentang jenis-jenis hewan. Dengan mengunjungi pameran hewan atau ke kebun binatang, mereka akan tertarik pada salah satu jenis hewan. Kemudian hewan tersebut bisa dipelihara di rumah," tutur Heru.

Baca Juga: Produktivitas Anak Tergantung pada Energinya, Yuk Pastikan Anak Cukup Istirahat Supaya Pintar di Sekolah

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya