AKTRIS Hollywood, Hailey Bieber kini mulai memasuki usia kehamilan tujuh bulan. Istri Justin Bieber ini semakin memesona dan tetap aktif dengan kegiatannya.
Meski begitu, kehamilan Hailey nampaknya tak selalu berjalan lancar. Melansir ENews, Jumat (14/6/2024), Hailey curhat dirinya mulai merasakan sakit di bagian pinggangnya. Hal itu diungkap wanita 28 tahun ini di Insta Story-nya beberapa waktu lalu.
“Jadi, siapa yang akan memberitahuku tentang nyeri punggung bagian bawah?” tulis Hailey.

Sementara itu, sakit di area pinggang atau lower backpain merupakan hal yang normal terjadi saat hamil besar. Dikutip Healthline, biasanya nyeri di bagian punggung bawah ini disebabkan oleh perubahan hormonal, penambahan berat badan, dan perubahan pusat gravitasi.
Para ahli memperkirakan bahwa 50 persen orang mengalami nyeri punggung bawah selama kehamilan atau pascapersalinan. Banyak orang mengalami nyeri punggung bawah mulai pada trimester kedua.
Nyeri pada punggung bawah sering terjadi oleh wanita hamil dengan berbagai faktor. Berdiri dalam jangka waktu lama bisa meningkatkan nyeri punggung bawah pada 27,2 persen wanita hamil.
Selain itu, otot perut meregang dan melemah selama kehamilan. Hal ini yang dapat mengubah postur tubuh dan membebani punggung. Hormon kehamilan juga mengendurkan ligamen pada sendi panggul dan dapat menyebabkan nyeri punggung bawah.
Nyeri punggung bagian bawah ini biasanya tidak menjadi sumber kekhawatiran utama selama kehamilan, namun penting untuk memberi tahu dokter Anda jika Anda akan mengalami persalinan dini atau jika nyeri tersebut menjadi parah.
(Leonardus Selwyn)