Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Korsel Bangun Bianglala Tertinggi di Dunia Kalahkan London Eye, Begini Penampakannya!

Khansa Azzyati Qisthina , Jurnalis-Sabtu, 03 Februari 2024 |19:42 WIB
Korsel Bangun Bianglala Tertinggi di Dunia Kalahkan London Eye, Begini Penampakannya!
Seoul Twin Eye, bianglala tertinggi di dunia yang akan dibangun di Korea Selatan (Foto: UNStudio/SWNS)
A
A
A

KOTA Seoul akan menjadi lokasi pembangunan bianglala raksasa bersejarah tanpa jari-jari. Berdiri setinggi hampir 600 kaki (182 meter) di atas ibu kota Korea Selatan, pembangunan wahana itu ditaksir mencapai USD769,28 juta atau setara Rp12 triliun.

Seoul Twin Eye yang pertama dari jenisnya menurut rencana akan mulai dibangun pada tahun 2028, menurut SWNS.

Wahana ini nantinya dapat menampung 1.400 orang secara bersamaan, dengan view panorama Sungai Han dan cakrawala kota memanjakan mata.

Kapasitas tersebut hampir dua kali lipat dari London Eye yang tingginya 443 kaki (135 meter), demikian menurut arsitek UNStudio.

Bagian desainnya yang paling menarik adalah bagaimana dua jalur terpisah yang terdiri dari 64 kapsul yang dapat menampung hingga 25 orang, dan akan berpotongan di bagian tengah mata dan tampak seperti untaian DNA.

Seoul Twin Eye

(Foto: UNStudio/SWNS)

Dengan desain seperti itu memberikan penumpang kesempatan untuk melihat dari sudut pandang dalam ataupun luar.

Di bawah Seoul Twin Eye ada kawasan hiburan yang diusulkan dengan ruang pameran, ruang pertunjukan, monorel, dan atraksi zip line untuk menambah pengalaman ekstra bagi pengunjung.

Atraksi yang berbasis di Peace Park ini juga akan melengkapi Stadion Seoul yang menjadi tuan rumah Piala Dunia 2002.

Kincir ria ini juga akan mengalahkan rekor dunia yang memiliki roda tanpa pusat tanpa pusat setinggi 467 kaki (142 meter) yang dibangun di Weifang, China pada 2018.

Tampilan unik Seoul Twin Eye dimaksudkan untuk membangkitkan kembali jam alarm astronomi bersejarah yang dibangun tahun 1600-an. Jam tersebut bernama Honcheonsigye yang telah ditampilkan pada mata uang Korea Selatan.

Seoul Twin Eye

(Foto: UNStudio/SWNS)

Melansir New York Post, Ini adalah bagian dari proyek kota yang lebih besar untuk menciptakan banyak ruang publik di sepanjang jalur air utama kota.

“Terletak di jantung kota, desain tanpa jari-jari ini merujuk pada ambisi tak terbatas Korea. Terhadap inovasi dan semangat kemajuan, memadukan teknologi mutakhir dengan apresiasi abadi terhadap stabilitas dan keindahan,” ujar sang arsitek utama, Ben van Berkel.

(Rizka Diputra)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement