Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kunjungi MNC Media, Bupati Batanghari Ungkap Komitmennya Majukan Daerah

Tim Okezone , Jurnalis-Jum'at, 10 Maret 2023 |19:05 WIB
Kunjungi MNC Media, Bupati Batanghari Ungkap Komitmennya Majukan Daerah
Bupati Batanghari Muhammad Fadhil Arief di kantor MNC Portal Media, Jakarta. (Foto: Okezone.com/Salman Mardira)
A
A
A

BUPATI Batanghari Muhammad Fadhil Arief menyambangi kantor redaksi MNC Portal Indonesia (MPI) di Gedung iNews Tower, Kompleks MNC Center, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Jumat (10/3/2023). Kedatangannya untuk bersilaturahmi sekaligus melihat news room dan studio milik MNC Media.

Fadhil Arief yang datang didampingi Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Batanghari, Amir Hamzah disambut langsung Wakil Pemimpin Redaksi Okezone.com Santi Siera, Redaktur Pelaksana Kemas Irawan, editor Salman Mardira, dan tim sales marketing MPI.

 BACA JUGA:

Dalam pertemuan di ruang meeting MPI lantai 12 iNews Tower, Fadhil mengatakan bahwa pemerintahannya berkomitmen memajukan daerah dengan fokus menuntaskan 36 program kerja demi mewujudkan perubahan menuju arah baru Batanghari, kabupaten tertua di Jambi.

"36 program ini yang saja janjikan saat kampanye (Pilkada Batanghari) dulu," kata Fadhil.

 

Program yang diusung bersama wakilnya Bakhtiar di antaranya adalah mewujudkan petani cerdas, pengelolaan jalan produksi dan usaha tani, pelayanan keliling desa untuk pembuatan administrasi kependudukan secara gratis, jaminan kesehatan gratis bagi seluruh masyarakat kurang mampu, rumah bunda untuk menampung aspirasi keluarga, dan dokter keliling desa.

 BACA JUGA:

"Dokter keliling ini dia benar-benar keliling mendatangi orang yang sakit," ujar Fadhil yang juga mantan Sekretaris Daerah Kabupaten Muaro Jambi.

Menurutnya, program layanan kesehatan dengan dokter keliling lebih efektif menyentuh kurang mampu yang selama ini terkadang enggan berobat ke rumah sakit karena takut tidak punya biaya dan malas berurusan dengan birokrasi. Program ini, kata dia, mampu menekan angka stunting.

"Dengan adanya dokter keliling ini masyarakat jadi semangat berobat," kata Fadhil.

 Ilustrasi

Fadhil juga berencana menghijaukan kembali taman hutan raya (Tahura) di Batanghari kemudian menjadikan kawasan itu sebagai permukiman Suku Anak Dalam atau orang Kubu. Mereka memang sejak dulu hidup di hutan dan berpindah-pindah (nomaden).

Dalam kesempatan itu, Fadhil Arief menyampaikan kesiapannya untuk ikut kompetisi Kepala Daerah Inovatif (KDI) 2023, ajang tahunan yang digelar MNC Portal Indonesia untuk memberikan penghargaan sekaligus motiviasi kepada kepada kepala daerah agar terus berkreasi dan berinovasi dalam memajukan masyarakat dan daerah yang dipimpinnya.

(Salman Mardira)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement