PEVITA Pearce ulang tahun hari ini, Kamis, 6 Oktober 2022. Aktris pemeran Sri Asih ini sekarang gena berusia 30 tahun.
Perjalanan karier Pevita Pearce di dunia hiburan berawal dari film 'Denias, Senandung di Atas Awan' yang tayang pada 2006. Setelah membintangi film tersebut, nama Pevita makin dikenal luas hingga detik ini.
Artis cantik blasteran Inggris-Indonesia ini tak usah diragukan lagi bakatnya sebagai aktris. Sudah lebih dari 15 judul film dia bintangi dan kebanyakan Box Office.
Terlepas dari kariernya yang berjalan mulus, Pevita Pearce juga pantas dijadikan ikon fashion selebriti Indonesia. Bagaimana tidak, dia selalu tampil stunning tanpa celah. Ketika Pevita sudah di depan kamera, semua mata akan tertuju padanya.
Nah, di artikel ini MNC Portal coba merangkum 10 potret transformasi Pevita Pearce yang tentunya bikin Anda makin kagum dengan sosok artis berzodiak Libra tersebut. Sudah penasaran? Berikut ulasannya:
1. Pevita Pearce masih bayi

Kita mulai dari potret Pevita Pearce saat masih bayi. Di sini bisa dilihat, keluarganya sangatlah hangat. Keenan, sang kakak, tampak begitu menyayangi Pevita. Dari kecil saja gayanya sudah menggemaskan, bukan?
BACA JUGA : Potret Pevita Pearce Pamer Lengan Berotot Kekar, Netizen: Jadi Ingin Dibanting
2. Potret Pevita Pearce saat bocil

Nah, kalau ini potret Pevita Pearce saat usianya mungkin sekitar 4-5 tahun. Dia tampak menggemaskan sekali mengenakan hijab kuning dengan poni terpampang. Senyumnya benar-benar manis, pengen cubit jadinya.
BACA JUGA : Gaya Pevita Pearce Pakai Baju Sri Asih Jadi Sorotan, Cantiknya Mendunia!
3. Makin beranjak besar

Pevita benar-benar suka tersenyum di depan kamera. Terbukti di foto ini, dia melemparkan senyum lebar seraya memeluk boneka beruang kesayangan. Potret kecilnya saja secantik ini, ya.
4. Pevita Pearce saat remaja

Di foto ini kita bisa lihat Pevita tumbuh menjadi gadis cantik nan lugu yang memesona. Rambutnya sudah panjang sejak dulu dan tidak pernah dipotong pendek hingga sekarang. Gaya busananya pun sudah terlihat menarik, bukan?
5. Pevita suka pakai wig

Di momen dirinya beranjak dewasa, entah bagaimana Pevita sempat beberapa kali tampil dengan wig. Misalnya saja di unggahan ini, dia memilih tampilan seperti perempuan dewasa dengan lipstik merah dan wig bob khas tante antagonis. Siapa sangka Pevita pernah bergaya seperti ini?
6. Berani eksplor gaya di depan kamera

Berjalannya waktu, karier Pevita tak hanya di dunia perfilman. Dia pun beberapa kali jadi model cover majalah yang mana tak pernah gagal. Pose dan tampilan Pevita selalu mendapat perhatian publik, salah satunya foto ini.
Di Instagram, Pevita unggah foto ini pada 2 Mei 2017. Di situ terlihat Pevita mencoba ekspresi tak biasa, di luar pose senyum manis, dan bagaimana menurut Anda? Terlalu sempurna bukan? Apalagi dress merah dan ekspresi wajah yang ditampilkan benar-benar stunning!
7. Pevita tampil luar biasa bareng Herjunot Ali

Di film 'Tenggelamnya Kapal Van der Wijck' yang tayang pada 2013, Pevita beradu akting dengan Herjunot Ali. Di sini Pevita terbilang masih muda belia dan dia sudah membuktikan kemampuannya dalam berakting.
Tampilan Pevita di sini pun selalu menarik perhatian, mulai dari gaya simple classic hingga bergaya ala bangsawan namun tetap innocent. So pretty!
8. Pevita menjajal dunia baru

Film 'Sebelum Iblis Menjemput' adalah dunia baru yang dijajal Pevita Pearce. Dia yang biasa tampil cantik dengan gaun indah, di film ini karakternya berubah 180 derajat. Dia tak ragu tampil berlumuran 'darah' dan tetap saja diapresiasi ara fansnya.
9. Pevita semakin memikat

Di usia dewasa, Pevita semakin memikat. Dia makin tahu bagaimana tampilan terbaik versinya dan ini yang membuat dia makin banyak dipuja-puji netizen. Misalnya saja foto ini, siapa yang tidak jatuh cinta dibuatnya?
10. So standout!

Dan ini adalah foto Pevita menjelang usia 30 tahun. Dia benar-benar bertransformasi dengan 'mulus' bahkan setiap tahunnya makin cantik. Siapa yang setuju?
So, itu dia 10 potret transformasi Pevita Pearce dari bayi hingga dewasa. Di usia yang sudah 30 tahun, kira-kira tampilan apa lagi yang akan disuguhkan Pevita, ya?
(Helmi Ade Saputra)