Bersepeda menjadi salah satu pilihan olahraga dan transportasi paling diminati sejak pandemi Covid-19 mewabah di seluruh dunia. Penjualan sepeda di sejumlah toko di Indonesia juga meningkat, bahkan beberapa toko sampai kehabisan stok.
Tren bersepeda pun tidak hanya terjadi di kota-kota besar saja, tetapi juga merata ke hampir semua daerah di Indonesia.
Dengan diberlakukannya cara hidup new normal yang mengimbau orang agar menjaga jarak, banyak orang beralih ke transportasi seperti sepeda, yang memungkinkan mereka tidak terlalu berdekatan dengan orang lain.

Kendati demikian, bersepeda menjadi alasan utama bagi mereka yang ingin tetap berolahraga outdoor ditengah pandemi Covid-19 agar tubuh tetap sehat dan bugar. Seperti yang dilakukan oleh salah satu karyawan swasta bernama Anwar.
Anwar mengatakan, ia rela membeli sepeda mahal. Walaupun ia enggan menyebut nominalnya, namun pria ini mengatakan bahwa harga sepeda tersebut hampir setara dengan harga motor baru.
Sepeda yang dibeli Anwar adalah jenis Mountain Bike atau sepeda gunung. Brand yang dipilih pun adalah salah satu merk ternama.
Alasan ia membeli sepeda tersebut walaupun mahal adalah karena faktor kenyamanan. Karena Anwar berencana ingin menggunakan sepeda tersebut sebagai sarana transportasi.
"Sebenarnya sih memang ada keinginan ngantor pakai sepeda. Jadi saya beli yang memang kualitasnya bagus sekalian," ujarnya saat dihubungi Okezone.
Namun, Anwar menyayangkan bahwa sepeda yang dimilikinya saat ini harusnya tidak sampai semahal itu. Kenaikan harga sepeda dipicu meningkatnya permintaan pasar.
Baca juga: Venus, Planet Terpanas di Sistem Tata Surya
"Itu kemahalan sih kalau menurut saya. Seharusnya saya beli pas waktu enggak musim sepeda. Barang apapun kalau lagi musim kan pasti mahal," pungkasnya.
(Dyah Ratna Meta Novia)