Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Seniman Ini Sulap Lanskap Salju Jadi Berbagai Bentuk yang Menghipnotis

Annisa Aprilia , Jurnalis-Kamis, 15 Februari 2018 |09:43 WIB
Seniman Ini Sulap Lanskap Salju Jadi Berbagai Bentuk yang Menghipnotis
Karya Simon Beck di padang salju (Foto: MNN)
A
A
A

BUMI Indonesia, khususnya Jakarta akhir-akhir ini sering diguyur hujan. Tapi di Eropa kabarnya sedang berlangsung musim dingin. Pada musim tersebut, biasanya turun salju, yang pasti selalu jadi idaman orang-orang Indonesia yang belum pernah merasakan sensasi turunnya salju.

Ketika turun salju dan hanya bisa melihatnya melalui layar kaca dalam sebuah film, biasanya orang-orang Indonesia membayangkan bisa bermain di bawah salju, bukan? Nah, jika Anda pun demikian, berarti siap-siap terpukau dengan karya seni yang diciptakan oleh Simon Beck, seniman dari Prancis yang membuat karya dengan menggunakan salju yang turun.

Melansir dari laman Mother Nature Network, Kamis(15/2/2018), berikut karya Simon Beck yang memanfaatkan salju.

1. Susunan kubus membentuk keeping salju

 

Pada lanskap ini Beck sungguh mampu menghipnotis siapa saja yang melihat karyanya. Ia menyusun banyak kubus-kubus dengan berhasil membuat arsir sehingga kubus tampak memiliki tiga dimensi, yang ternyata susunan bangun tersebut membentuk sebuah keeping salju yang indahnya sulit diungkapkan dengan kata-kata. Bersanding dengan bukit-bukit es yang gagah, maka indahnya karya Beck menjadi lebih sempurna.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement