7 Fakta Menarik Kazakhstan, Negeri yang Terkenal Gudangnya Wanita Cantik

Janila Pinta, Jurnalis
Minggu 14 Juli 2024 07:56 WIB
Kazakhstan, negeri terkenal gudangnya wanita cantik (Foto: Instagram/@altynbekova_20)
Share :

SEBANYAK 7 fakta menarik Kazakhstan, negeri gudangnya wanita cantik akan diulas pada artikel kali ini. Kazakhstan merupakan negara yang sebagian besar wilayahnya berada di Asia Tengah dan sebagian kecil lainnya menjangkau Eropa Timur.

Negara ini dikenal sebagai gudangnya wanita cantik lantaran kebangsaan Kazakh sudah banyak mengalami berbagai macam asimilasi dan percampuran antar ras. 

Asimilasi ras tersebut menghasilkan visual para wanitanya yang cantik dan unik.  Paras wanita Kazakh dipercantik dengan matanya nan bulat, kulitnya yang kuning langsat, serta rambut hitam yang berkilau. Salah satu wanita cantik asal negeri itu yang terkenal yakni pevoli cantik Sabina Altynbekova.

Selain terkenal dengan paras wanitanya yang aduhai, Kazakhstan juga menjadi salah satu kota berpenduduk mayoritas muslim. Di sini berdiri kokoh masjid terbesar di dunia dan ruang salat tertinggi di dunia. Tak hanya itu, negara yang sering disebut 'Virgin Land' ini juga memiliki beberapa fakta menarik lainnya. Berikut 7 fakta menarik Kazakhstan sebagaimana melansir Enjoy Travel.

(Foto: Instagram/@altynbekova_20)

1. Punya beragam etnis
Sudah disinggung sebelumnya, salah satu fakta dari Kazakhstan adalah keragaman etnisnya. Banyaknya ragam yang etnis menghasilkan kebudayaan dan ciri khas yang unik. 

Setidaknya terdapat lebih dari 120 kelompok etnis yang menetap di Kazakhstan. Penduduk terbesar merupakan bangsa Kazakh dan etnis besar lainnya terdiri dari kelompok Rusia, Ukraina, dan Uzbek.

2. Perbatasan terpanjang di dunia
Kazakhstan dikenal sebagai salah satu negara yang memiliki garis perbatasan terpanjang di dunia. Menyusul perbatasan Kanada-Amerika Serikat yang mencapai 9.891 kilometer, perbatasan Kazakhstan dan Rusia membentang sepanjang 7.500 kilometer. Hal ini menjadikan Kazahkana sebagai negara dengan perbatasan terpanjang kedua di dunia.

(Foto: Instagram/@kuznetsovkz)

3. Negara tanpa garis pantai terbesar di dunia
Satu kata yang sangat menggambarkan Kazakhstan ini sepertinya adalah kata 'paling'. Selain sebagai negara dengan perbatasan paling panjang, Kazakhstan juga menjadi negara tanpa garis pantai terbesar di dunia. Kazakhstan merupakan negara terluas di Asia Tengah dan menjadi wilayah terluas ke-9 di seluruh dunia.

4. Rumah bagi salah satu danau terbesar dunia
Kazakhstan menjadi rumah bagi danau terbesar ke-15 di dunia dan menjadi salah satu yang terluas juga di benua Asia. Danau tersebut adalah Danau Balkhash. 

Danau Balkhash membentang luas di 16.400 kilometer persegi dengan kedalaman hingga 889 meter. Danau ini memiliki keunikan tersendiri, yakni perairan tawar di bagian barat dan air asin di bagian timurnya.

 

5. Makna penting nama 'Kazakhstan'
Negara ini memiliki arti pengembara atau berkeliaran. Hal ini merujuk pada budaya nomaden suku setempat. Kazakhstan pun secara harfiah dikenal dengan 'Tanah Pengembara'. Selain itu, sejarah kuno juga menunjukkan bahwa Kazakhstan merupakan wilaya legendaris yang erat kaitannya dengan Kekaisaran Mongolia.

6. Memiliki lima situs warisan dunia
Negara luas ini memiliki situs-situs menakjubkan di seluruh penjuru negerinya. Keindahan dan kekayaan budayanya mengantarkan Kazakhstan pada penghargaan situs warisan dunia yang terdaftar di UNESCO. Negara ini memiliki tiga situs budaya dan dua situs alam yang diakui UNESCO.

(Foto: Instagram/@visit_kazakhstan_)

7. Susu kuda jadi minuman nasional
Kazakhstan memiliki minuman nasional yang tak biasa, yakni susu kuda. Di negara ini, penduduknya gemar meminum susu kuda yang difermentasi. 

Minuman tradisional negara tersebut biasa disebut 'Kumis'. Kumis ini diketahui memiliki tekstur ringan dengan rasa alkohol yang sedikit asam. Kumis bisa dinikmati sebagai minuman dan juga campuran dalam makanan.

(Rizka Diputra)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya