Pantai Palangpang, Pintu Masuk Kawasan Geopark Ciletuh yang Memesona

Riyandy Aristyo, Jurnalis
Rabu 04 November 2020 18:04 WIB
Pantai Palangpang di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat (Foto: Instagram/@otama.travel)
Share :

BERWISATA secara mandiri alias seorang diri belakangan kian diminati kaum milenial. Salah satu destinasi wisata yang patut dijajal sendirian oleh kaum milenial ialah kawasan pantai.

Dikutip dari akun Instagram, Otama Travel, Rabu (4/11/2020), terdapat satu pantai yang menjadi pintu masuk Geopark Ciletuh di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat yakni Pantai Palangpang jika dari arah laut. Pemandangan yang ditawarkan sungguh memesona.

Salah satu pemandangan yang ada di Pantai Palangpang adalah Curug Cimarinjung. Curug ini tepat berada di sebelah kanan dan sangat dekat dengan pantai. Menariknya, air Curug Cimarinjung yang mengalir ke laut ini rasanya tawar.

Baca juga: Kunjungan Wisatawan Mancanegara September 2020 Turun hingga 88,95 Persen


(Foto: Instagram/@otama.travel)

"Sebelah kiri saat sore hari pengunjung bisa melihat langsung pemandangan indah saat sunset (matahari terbenam). Pokoknya, pemandangannya sangat keren," tulis caption dalam unggahan foto tersebut.

Bagi backpacker yang ingin menginap, di sekitar pantai tersedia banyak vila bermodel unik. Apabila ingin tempat menginap dengan harga terjangkau, terdapat rumah warga yang bisa dijadikan sebagai tempat beristirahat.

"Yang jelas, kalau kalian ingin ke sini, enaknya dalam keadaan santai dan tidak terburu-buru. Karena sayang sekali kalau tidak menikmati liburan dengan santai," timpalnya.

(Rizka Diputra)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya