Memasuki era new normal berarti kita harus siap untuk melakukan aktivitas kembali. Jika sebelumnya hanya berdiam diri di rumah, saat era new normal Anda diperbolehkan untuk pergi ke tempat kerja, pasar, mal, bahkan tempat wisata.
Namun, berpergian saat new normal tidak boleh disamakan dengan era sebelumnya. Ada protokol kesehatan yang harus Anda jalani.
Selain itu, Anda juga harus menyiapkan barang-barang yang mungkin belum pernah Anda bawa sebelumnya. Berikut barang-barang yang telah Okezone rangkum dari berbagai sumber yang wajib dibawa ketika keluar rumah.
1. Masker
Semua orang wajib mengenakan masker ketika berada di luar rumah. Kementerian Kesehatan juga mengimbau agar masyarakat tetap mengenakan masker saat beraktivitas di tempat umum. Mengenakan masker dapat membantu Anda terkena droplet atau menyebarkan droplet ketika bersin atau batuk.
Baca Juga : Raline Shah Bicara Blak-blakan Soal Rutinitas Meditasi
2. Hand Sanitiser
Usahakan untuk selalu memasukkan hand sanitiser ke dalam tas Anda. Sehingga kemanapun Anda pergi, benda satu ini tetap akan Anda bawa. Hand Sanitiser berfungsi sebagai pembersih tangan di saat Anda kesulitan menemukan tempat cuci tangan.
3. Alat Makan Pribadi
Di saat seperti ini, ada baiknya untuk selalu menggunakan perlengkapan pribadi termasuk alat makan. Menggunakan alat makan sendiri menghindari interaksi Anda dari benda umum yang terkontaminasi dengan orang lain.
4. Peralatan Pribadi
Sama seperti alat makan, peralatan ibadah juga tidak disarankan untuk digunakan bergantian. Karena kita tak pernah tahu jika ada virus yang menempel di alat ibadah tersebut setelah digunakan orang lain. Ataupun bisa jadi Anda yang meninggalkan virus tersebut dan menularkannya ke orang lain.
5. Helm
Buat Anda yang bepergian dengan ojek online, selain menggunakan masker Anda juga diwajibkan untuk membawa helm. Ini dilakukan karena pemerintah telah mengeluarkan kebijakan agar para driver online tidak menyediakan helm yang dapat berpotensi menjadi pusat penyebaran Covid-19.
(Helmi Ade Saputra)