Momen Proses Midodareni Putri Jenderal Buwas, Cantik Mengenakan Kebaya Merah dan Kain Jarik Emas

Dewi Kania, Jurnalis
Sabtu 02 September 2017 14:00 WIB
Prosesi siraman atau midodareni (Foto: @hcv13/Instagram)
Share :

NINDYA Nur Prasasti, Putri Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Budi Waseso resmi menikah dengan Mochamad Revino Mochammad Herviano Widyatama, putra Kepala Badan Intelejen Jenderal Budi Gunawan. Sebelum melakukan prosesi akad, mereka menjalani ritual midodareni kemarin.

(Baca Juga: Mengenal Lebih Dekat Pengantin Baru Anak Buwas-BG, Ketika Calon Dokter Gigi dan Musisi Bersanding di Pelaminan)

Sebelum akad nikah, kemarin mereka menjalani ritual siraman dan midodareni. Nindya berparas ayu sekali menggunakan kebaya merah menyala dan turquoise.

(Baca Juga: Putri Kepala BNN dan Putra Kepala BIN Bersatu di Pelaminan, Jodoh di Tangan Tuhan)

Nindya tampak sumringah mengikuti ritual wajib dari daerah asal suaminya, Vinno dari Jawa Tengah. Riasan wajahnya membuat dirinya cantik, lengkap dengan sanggulnya yang minimalis ditambah dengan hiasan bunga melati.

(Baca Juga: Akad Nikah Anak BG-Buwas Bernuansa Gold, Lengkap dengan Dekorasi Rumah Adat Jawa)

Untuk melengkapi penampilannya bak putri raja, Nindya menggunakan kain jarik beraksen warna emas. Sangat ayu sekali sebelum resmi menjadi menantu Budi Gunawan kemarin.

Saat itu, semua anggota keluarganya yang mengikuti proses midodareni juga mengenakan kebaya dan beskap bernuansa biru. Suasana keluarganya tampak hangat sekali menyambut proses pernikahan yang digelar hari ini, Sabtu 2 September 2017.

(Baca Juga: Resmi Menikah, Anak Buwas-BG Kenakan Busana Pernikahan Adat Jawa Berwarna Putih, Serasi!)

Prosesi adat Jawa ini dilakukan di kediaman Budi Waseso yang merupakan orangtua dari mempelai wanita, tepatnya di kawasan Bulungan, Jakarta Selatan.

Dekorasi tempat untuk menjalani ritual tersebut tampak elegan bernuansa Jawa. Dipenuhi dengan hiasan bunga dan dedaunan asli. Dengan dekorasi perabotan bernuansa perak dan putih.

Tadi pagi, Nindya-Vinno resmi menikah. Hadir sebagai saksi Presiden RI ke-7 Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla. Tak berhenti di situ, malam ini mereka juga menggelar resepsi mewahnya di Hotel Bidakara.

Tamu-tamu negara juga menjadi tamu undangan istimewa dalam acara resepsi tersebut. Dikabarkan hadir pula orang nomor satu di MNC Group Hary Tanoesoedibjo dan Liliana Tanoesoedibjo.

(Helmi Ade Saputra)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya