APAKAH Anda hampir setiap hari berdebat dengan pasangan? Sungguh itu hubungan yang tidak sehat. Jika perdebatan selalu sengit, berarti hampir setiap hari Anda berdua saling menyakiti.
Ya, berdebat hebat berpotensi membuat kedua orang saling menyakiti. Maka, seperti dilansir Lifehack, Selasa (23/5/2017), gunakan beberapa cara berikut agar Anda tak saling melukai hati pasangan.
Jaga selevel
Berdebat berarti salah satu dari Anda tidak setuju tentang suatu hal atau beda pendapat, tapi seharusnya tidak membuat salah satu terluka atau marah. Sebelum kompromi, mintalah pasangan untuk mempertimbangkan ide atau gagasan Anda. Ini seharusnya bukan sogokan, melainkan cara untuk memastikan Anda berdua tahu celah perbedaan.
Jangan coba kompromi jika sedang marah
Pikirkan tentang perdebatan besar terakhir yang Anda hadapi bersama pasangan. Apakah ada sesuatu yang positif atau produktif berasal darinya? Jika tidak. Kompromi selanjutnya tidak akan jauh berbeda. Lakukan saja saat Anda merasa berpikiran terbuka dan tenang. Anda ingin diskusi, bukan berkelahi. Debat yang dihasilkan saat kemarahan hanya akan menghancurkan hubungan.
Jangan debat soal hal-hal tak penting
Ingat, debat harus menguntungkan Anda berdua dalam jangka waktu panjang. Jika debat di meja dapat menjauhkan hubungan dengan keluarga besar, sahabat, atau merusak karier, lebih baik tinggalkan.
Ringkas
Bila selama ini ujung debat adalah perkelahian, maka mulailah bicara yang singkat-singkat saja, bila sudah sedikit memanas segera tinggalkan.
(Renny Sundayani)