PERGI berkemah bersama keluarga adalah alternatif liburan yang menyenangkan. Namun, memilih lokasi berkemah perlu pertimbangan yang cukup supaya sesuai dengan keinginan semua anggota keluarga.
Tempat berkemah pun banyak pilihannya, dari taman nasional sampai tempat berkemah yang menawarkan privasi. Kira-kira mana yang akan cocok bagi keluarga Anda? Berikut ulasannya, seperti dikutip dari Parents.com.
Taman Nasional
Jika anggota keluarga Anda senang dengan petualangan dan tidak akan repot untuk hidup "lebih liar" di alam bebas, lokasi berkemah di taman nasional bisa jadi pilihannya. Contoh spot berkemah ini seperti di gunung di dalam taman nasional.
Pastikan Anda melakukan survei dari internet untuk lokasi berkemah di taman nasional, membawa perlengkapan lengkap yang dibutuhkan, masuk kawasan dengan mengurus izin yang berlaku, dan mendirikan kemah di lokasi yang disediakan.
Bumi perkemahan umum
Jika petualangan tidak terlalu Anda dan keluarga cari, Anda bisa cukup berkemah di lokasi perkemahan umum. Contohnya di Bumi Perkemahan Cibubur atau Cibodas Golf Campground. Di tempat ini, cenderung memiliki lebih banyak fasilitas dan tempat rekreasi menarik untuk keluarga.
Situs berkemah pribadi
Lokasi dalam kategori ini biasanya lebih menawarkan banyak fasilitas dengan kapasitas pengunjung terbatas. Tempat berkemah yang cenderung mewah ini cocok untuk didatangi keluarga besar, yang mengharapkan waktu berlibur pribadi.
Tempat seperti ini mulai banyak ditawarkan di tempat wisata buatan, seperti di Dusun Bambu atau Lodge Maribaya di Bandung. Tidak perlu membawa banyak perlengkapan atau bahkan tenda sendiri, karena semua yang Anda butuhkan dengan latar alam indah bisa didapatkan di satu tempat.
(Fiddy Anggriawan )